PBB Dairi |
SIMPATISAN PBB SUMUT -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Dairi menyatakan berkas yang diantarkan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai PBB, lolos verifikasi. Data pengurus dan 324 anggota dari 15 Kecamatan dinyatakan lengkap.
“Berkas yang diserahkan oleh Partai Bulan Bintang Kabupaten Dairi , dinyatakan lengkap setelah dilakukan pemeriksaan oleh petugas kita,” kata Komisioner KPU Kabupaten dairi Veryanto Sitohang, Senin 16 Oktober 2017.
Data ini diantarkan puluhan pengurus DPC Partai PBB Kabupaten Dairi sekitar pukul 23.00 WIB. Ketua DPC Partai PBB Kabupaten Dairi Jumadi Frengki Saing mengatakan penyerahan berkas telah sesuai dengan instruksi dari Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai PBB.
“Hari ini kehadiran kita untuk mendaftar seperti yang di instruksikan,” kata Jumadi.
Kehadirannya turut didampingi, Sekjen DPC Partai PBB Kabupaten Dairi beserta pengurus Mereka diterima langsung oleh Sudiarman Manik selaku Ketua KPU didampingi Komisioner KPU Kabupaten Dairi.
“Berkas persyaratan yang sudah kita sampaikan ke KPU sudah lengkap setelah diteliti tanpa ada kekurangan dan selanjutnya untuk dilakukan verifikasi, Jumadi Frengki Saing Spd selaku Ketua DPC Partai PBB.
Memastikan bahwa Partai berlogo bulan bintang Kabupaten Dairi 100 persen siap ikut Pemilu 2019 mendatang,” tandasnya. (sumber)
إرسال تعليق